

Foto Bapak Guru dan Ibu Guru yang sedang memberikan pelajaran online
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan sebuah kegiatan yang umum dilaksanakan di sekolah setiap awal tahun ajaran guna menyambut kedatangan para peserta didik baru. MPLS sering di pakai sebagai sarana perkenalan siswa terhadap lingkungan baru di sekolah tersebut .
MPLS di Pondok Modern Selamat Kendal untuk pertama kalinya menyelenggarakan kegiatan ini secara daring. Kegiatan ini tidak dilaksanan secara tatap muka dikarenakan untuk memutus mata rantai covid-19. Saat sebelum pandemi covid-19 momen ini adalah saat yang di tunggu oleh para siswa baru dan orang tuanya. Beragam kehebohan seputar pernak pernik MPLS ramai dibicarakan. Saat ini yang ramai di bicarakan adalah MPLS secara daring / tidak tatap muka langsung.
Mengacu pada Permendikbud nomer 18 tahun 2016, tujuan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah adalah:
Mengenali potensi diri siswa baru;
Membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya, antara lain terhadap aspek keamanan, fasilitas umum, dan sarana prasarana sekolah;
Menumbuhkan motivasi, semangat, dan cara belajar efektif sebagai siswa baru;
Mengembangkan interaksi positif antar siswa dan warga sekolah lainnya;
Menumbuhkan perilaku positif antara lain kejujuran, kemandirian, sikap saling menghargai, menghormati keanekaragaman dan persatuan, kedisiplinan, hidup bersih dan sehat untuk mewujudkan siswa yang memiliki nilai integritas, etos kerja, dan semangat gotong royong.
Untuk memenuhi tujuan di atas, dan karena dilaksanakan secara daring, para pengajar di pondok modern selamat kendal pun mendadak menjadi “youtuber”. Mereka membuat video kemudian menguploadnya ke halaman sosial media youtube dengan nama channel Pondok Modern Selamat Kendal. Sehingga di harapkan para siswa baru dapat dengan mudah mengikuti MPLS secara daring ini.
1. MPLS hari pertama (13 Juli 2020)
Berisikan mengenai pengenalan terhadap Pondok Modern Selamat Kendal, cerita pengalaman dari santriawan dan santriwati selama mondok di pondok modern selamat kendal. Dan juga mengenalkan fasilitas-fasilitas yang ada di Pondok Modern Selamat. Seperti: Kantor keluarga besar selamat, balai pertemuan Sri Rahayu, temu kangen(tempat pendaftaran), masjid,joglo gondo arum(tempat penginapan wali santri), joglo SDM (tempat pembinaan karyawan),joglo pemasaran(tempat pelayanan umum),aula (tempat kegiatan bersama),gedung sekolah, asrama putra, asrama putri, laborat, ruang tempat makan, sarana olah raga dan kolam renang.
Untuk videonya bisa di saksikan berikut ini:
2. MPLS hari kedua 14 Juli 2020
Pondok Modern Selamat Kendal sudah memenuhi protokol kesehatan dalam rangka menyambut anak didik baru, di sesi MPLS hari kedua ini, pengenalan terhadap wawasan wiyata mandala dan perilaku hidup bersih dan sehat ( PHBS ), PHBS sangat perlu di lakukan agar kita terhindar dari penyakit, karena mencegah lebih baik dari pada mengobati. Tidak lupa selain lingkungan sekolah, lingkungan madrasah juga di kenalkan kepada para santri.
Berikut video dari MPLS hari kedua:
3. MPLS hari ketiga 15 Juli 2020
Pengenalan tentang ekstrakurikuler di Pondok Modern Selamat, ada banyak ekstrakurikuler yang dapat dipilih oleh anak didik baru, yaitu ada ekstrakurikuler wajib dan ekstrakulikuler pilihan. ekstrakulikuler wajib yaitu: Pramuka dan Palang Merah Remaja (PMR). Dan ekstrakulikuler pilihan adalah bola voli, sepak bola, pencak silat, badminton, panahan, taekwondo, karate, tenis meja, bola basket dan paskibra ( untuk SMA ). Jika ingin mengembangkan bakat di seni juga bisa karena ada rebana, seni tari , seni baca Al-Quran, dan photograpy.
Pengenalan wawasan kebangsaan dan bela negara. Wawasan kebangsaan yaitu cara pandang suatu bangsa mengenai diri dan ideologinya, serta cita-citanya yang diorientasikan untuk memperkokoh dan menjaga persatuan bangsa. Selain itu pada MPLS hari ketiga ini juga dijelaskan tentang tata tertib peserta didik selama berada di Pondok Modern Selamat kendal. Kewajiban apa saja yang harus dilaksanakan, misalnya : peserta didik wajib berpakaian rapi, bersih, tertib dan lengkap berikut atributnya dengan ketentuan. Tidak hanya mengenai kewajiban, peserta didik juga di jelaskan mengenai larangan selama berada di pondok modern selamat. Sehingga diharapkan nanti kalau sudah masuk mengerti dan tidak melanggarnya agar tidak mendapat sanksi.
Penjelasan mengenai MPLS hari ketiga dapat di tonton pada video berikut: